Maju Caketum PSSI, Erick Thohir Ingin Sepakbola Indonesia Jadi Pemersatu

by -11 Views
Erick Thohir, Jelang Peringatan 1 Abad Nahdlatul Ulama

Jumat, 27 Januari 2023 – 20:52 WIB

VIVA Bola – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan, alasannya maju sebagai bakal Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Salah satu alasan Erik adalah ia ingin mempersatukan sepakbola Indonesia. 

“Sepak bola ini sudah menjadi olahraga nomor satu di indonesia. Tetapi akhinya dikotori oleh kita sendiri, yang akhirnya sepakbola lebih pemersatu apa perpecahan? Perpecahan, Kan mestinya apa? Pemersatu,” ujar Erick di Kantor PBNU, Jakarta Pusat, Jumat, 27 Januari 2023. 

Calon Ketua Umum PSSI, Erick Thohir

Calon Ketua Umum PSSI, Erick Thohir

Erick menceitakan, awal mula dirinya dicalonkan sebagai Ketua Umum PSSI setelah dia pulang dari Doha, Qatar. Saat itu kata dia, banyak voters yang ingin bertemu. 

“Lalu mereka menyampikan bisa nggak kita melakukan perbaikan sepakbola. Saya bilang ayo. Kalau bersama votersnya, bersama supporternya, bersama pemilik pemilik club, yang namanya perbaikan sepakbola nggak mungkin saya sendiri gitu,” jelasnya. 

Erick mengatakan, pada beberapa waktu lalu terkait tragedi Kanjuruhan, Malang sepak bola Indonesia telah menciptakan ketakutan. 

“Kita nonton sepak bola, mustinya bergembira atau ketakutan? Itu yang terjadi di kanjuruhan 135 masyarakat Indonesia meninggal. Kemarin ada Bapak yang bilang anaknya meninggal semuanya di Kanjuruhan itu kan trauma yang luar biasa gitu,” ujarnya. 

Halaman Selanjutnya

Sebelumnya,  Erick Thohir pada Minggu, 15 Januari 2023, resmi mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) periode 2023-2027, ke Kantor PSSI di Gelora Bung Karno, Jakarta.

img_title

Sumber: www.viva.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.