Kamis, 16 Maret 2023 – 09:06 WIB
VIVA Bola – Real Madrid berhasil menumbangkan Liverpool dengan skor tipis 1-0 dalam babak 16 besar Liga Champions leg kedua di Stadion Santiago Bernabeu pada Kamis dini hari tadi, 16 Maret 2023.
Gol tunggal Real Madrid dibukukan Karim Benzema di menit ke 78. Hasil ini memastikan skuad asuhan Carlo Ancelotti lolos ke babak perempatfinal Liga Champions dengan skor agregat (6-2).
Berikut beberapa fakta menarik Real Madrid saat singkirkan Liverpool:
1. Karim Benzema Terbaik
Karim Benzema menjadi bintang kemenangan Real Madrid atas Liverpool. Pemain asal Prancis tersebut berhasil mencetak gol semata wayangnya di menit ke 78 setelah mendapatkan umpan Vinicius Junior. Atas penampialn gemilangnya, Karim Benzema terpilih sebagai pemain terbaik dalam laga tersebut.
2. Satu-satunya Tim LaLiga
Halaman Selanjutnya
Setelah memastikan lolos ke babak perempat final Liga Champions. Real Madrid menjadi tim satu-satunya yang masih bertahan di Liga Champions. Dalam beberapa musim terakhir, biasanya klub LaLiga selalu mendominasi.
Sumber: www.viva.co.id