Ini Negara Pertama yang Namakan Stadion Pele Sesuai Permintaan FIFA

by -18 Views
Mural wajah Pele di Brasil

Kamis, 5 Januari 2023 – 12:39 WIB

VIVA Bola – Permintaan Presiden FIFA Gianni Infantino agar setiap negara setidaknya menamai satu stadion dengan nama mendiang legenda Brasil Pele telah dipenuhi oleh satu negara.

Pele, yang dianggap sebagai salah satu pemain terbaik sepanjang masa, meninggal dunia pada akhir 2022 di Rumah Sakit Israel Albert Einstein di Sao Paulo, Brasil.

Legenda Brasil, yang berusia 82 tahun pada saat meninggal dunia sedang berjuang melawan kanker dan sebelumnya menderita masalah ginjal dan prostat.

Legenda Santos itu berada di rumah sakit September lalu dan membutuhkan operasi untuk mengangkat tumor dari usus besarnya, dengan Pele kemudian diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

Menyusul wafatnya Pele pada bulan Desember 2022, Infantino memberikan penghormatan kepada pemenang Piala Dunia tiga kali itu pada upacara pemakamannya di Brasil.

Presiden FIFA mengusulkan pada upacara peringatan tersebut bahwa setiap negara harus menamai stadion dengan Pele. Dilansir SportBible, Kamis 5 Januari 2022, negara Afrika Cape Verde menyetujui keinginan Infantino.

Halaman Selanjutnya

Perdana Menteri Cave Verde Ulisses Correia e Silva mengonfirmasi bahwa Estadio Nacional de Cabo Verde adalah tempat yang dipilih untuk perubahan nama tersebut.

img_title

Sumber: www.viva.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.